banner 728x250

Wow, David Fincher Kabarnya Bakal Garap Squid Game Versi Hollywood!

David Fincher dikabarkan bakal menggarap serial Squid Game. (Foto: istimewa)

ABNnews — David Fincher dikabarkan bakal menggarap serial Squid Game berbahasa Inggris di bawah naungan Netflix. Ia diincar untuk mengembangkan Squid Game versi Hollywood itu pada 2025.

Mengutip Deadline, seorang sumber mengatakan Squid Game versi Hollywood itu sedang dikembangkan Netflix. David Fincher disebut bergabung menjadi showrunner proyek tersebut.

Kabar itu melanjutkan rumor proyek terbaru David Fincher yang mencuat beberapa bulan terakhir. Sumber mengungkapkan Squid Game menjadi salah satu proyek yang akan digarap sang sutradara pada tahun depan.

Serial Squid Game berbahasa Inggris ini bisa dikembangkan dalam format adaptasi, remake, atau justru melanjutkan cerita Squid Game Korea.

Meski begitu, Squid Game versi Hollywood itu akan menjadi pengembangan dengan bernaskah pertama Squid Game garapan Hwang Dong Hyuk, setelah kesuksesan serial Korea itu saat tayang perdana pada 2021.

Diketahui, David Fincher adalah sutradara kenamaan Hollywood yang telah menggarap banyak film hit sepanjang karier, termasuk Se7en (1995), Fight Club (1999), Zodiac (2007), The Social Network (2010), hingga Gone Girl (2014).

Fincher ikut terlibat mengembangkan berbagai serial hit rintisan Netflix, seperti House of Cards, Mindhunter, dan Love, Death & Robots. Dua film terakhir yang dirilis sang sutradara juga tayang di Netflix, yakni Mank (2020) dan The Killer (2023).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *