banner 728x250

Jelang Nataru, Kemenhub Grebek Semua Moda Transportasi! Ribuan Kendaraan & Pesawat Diacak-acak Ramp Check

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi (Foto dok Kemenhub)

ABNnews – Jelang libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bergerak cepat. Semua moda transportasi darat, laut, udara, dan kereta api digerebek untuk menjalani ramp check besar-besaran demi memastikan keamanan perjalanan masyarakat.

Langkah ini dilakukan sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto agar kecelakaan yang dipicu masalah teknis kendaraan maupun human error bisa ditekan selama puncak mobilitas akhir tahun.

“Keselamatan rakyat adalah prioritas utama. Kami pastikan seluruh moda transportasi aman, nyaman, dan siap melayani masyarakat dengan kualitas terbaik. Layanan harus transparan, tertib, dan humanis,” tegas Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi di Jakarta, Sabtu (22/11).

Ribuan Kendaraan Darat Disisir

Untuk moda darat, ramp check sudah dimulai sejak 7 November 2025 dan akan berlangsung sampai 2 Januari 2026. Pemeriksaan dilakukan di pool bus, terminal, hingga jalur wisata strategis di berbagai wilayah mulai dari Jawa, Sumatra, Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, hingga Papua.

Targetnya bukan main 15.000 kendaraan disisir satu per satu. Pemeriksaan meliputi kondisi fisik kendaraan, kelengkapan administrasi, fungsi alat keselamatan, hingga kenyamanan penumpang.

Kapal Penumpang Tak Luput dari Pemeriksaan

Di transportasi laut, setiap kapal penumpang wajib menjalani pemeriksaan kelaiklautan menyeluruh. Tim Uji Petik Ditjen Perhubungan Laut sudah terjun ke pelabuhan padat penumpang seperti: Tanjung Perak, Makassar, Batam, Ambon, Banten, Bitung, Dumai, Sorong, Kendari, Kotabaru-Batulicin, Ternate, Kupang, Tanjung Wangi, Merauke, hingga Muara Angke.

Pemeriksaan juga dikaitkan dengan pembaruan prakiraan cuaca dari BMKG untuk mengantisipasi gelombang ekstrem.

560 Pesawat ‘Dibongkar’

Di sektor udara, ramp check dimulai 21 Desember 2025–3 Januari 2026. Pemeriksaan dilakukan pada 560 pesawat niaga berjadwal, terdiri dari: 366 pesawat siap operasi dan 194 pesawat sedang perawatan.

Fokus pemeriksaan ada pada aspek keselamatan dan keamanan penerbangan sesuai regulasi internasional.

Di perkeretaapian, ramp check dilakukan terhadap sarana dan prasarana, termasuk inspeksi keselamatan dan pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) di lintas operasi.

12.000 Personel Siaga untuk Nataru

Selain ramp check, Kemenhub juga mengaktifkan Posko Terpadu Angkutan Nataru 2025/2026 dengan dukungan lebih dari 12.000 personel dari unsur kementerian/lembaga hingga operator moda transportasi.

Koordinasi dengan Kepolisian, antisipasi cuaca, penguatan regulasi keselamatan, dan penyiapan SDM turut dilakukan untuk menjaga keamanan sepanjang musim liburan.

“Kami ingin masyarakat bisa melakukan perjalanan dengan nyaman dan dapat berkumpul dengan keluarga tercinta tanpa kendala berarti. Patuhilah aturan dan arahan petugas demi keselamatan bersama,” kata Menhub Dudy.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *