banner 728x250

Jadwal Pekan ke-10 La Liga: Semua Mata Tertuju ke El Clasico!

Laga El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona akan tersaji di Santiago Bernabeu, Minggu (26/10). (Foto: istimewa)

ABNnews — Duel El Clasico bakal tersaji akhir pekan ini saat Real Madrid menjamu Barcelona di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (26/10), pukul 22.15 WIB.

Laga ini dipastikan bakal menyita perhatian para penggila bola, terutama karena rivalitas, gengsi dan harga diri yang melibatkan Real Madrid dan Barcelona. Semua mata bakal tertuju pada laga sengit tersebut.

Lebih serunya lagai, kedua tim saat ini merupakan penghuni teratas klasmen sementara La Liga. Madrid di posisi satu, Bercelona tepat berada di bawahnya. Pemenang bakal melaju, sementara yang kalah bakal tertinggal.

Laga kali ini bakal menjadi ajang pembuktian bagi Los Blancos untuk mengakhiri dominasi Blaugrana.

Madrid dihadapkan pada rekor head to head kurang meyakinkan di El Clasico usai menderita empat kekalahan beruntun dari Barcelona pada musim lalu.

Namun duel El Clasico kali tampakya bakal ke arah Real Madrid. Los Blancos data ke laga ini dengan catat 11 kemenangan dari 12 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Sementara di sisi lain, skuad besutan Hansi Flick sedikit lebih buruk dengan mereguk sembilan kemenangan, sekali seri, dan dua kali kalah.

Berikut jadwal pekan ke-10 La Liga

Sabtu, 25 Oktober 2025
Real Sociedad  2-1  Sevilla
19:00 WIB  Girona vs Real Oviedo
21:15 WIB  Espanyol vs Elche
23:30 WIB  Athletic Bilbao vs Getafe

Minggu, 26 Oktober 2025
02:00 WIB  Valencia vs Villarreal
20:00 WIB  Mallorca vs Levante
22:15 WIB  Real Madrid vs Barcelona

Senin, 27 Oktober 2025
00:30 WIB  Osasuna vs Celta Vigo
03:00 WIB  Rayo Vallecano vs Deportivo Alaves

Selasa, 28 Oktober 2025
03:00 WIB – Real Betis vs Atletico Madrid.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *