banner 728x250

Jualan Nastar Jadi Cuan! Kisah Natalia Sukses ‘Naik Kelas’ Usai Lanjutkan Resep Ibu

Foto dok BRI

ABNnews – Siapa sangka, kudapan klasik seperti nastar dan kastengel bisa menjadi motor penggerak ekonomi keluarga jika dikelola dengan serius. Itulah yang dibuktikan oleh Natalia Mutiara, pemilik NM Kitchen, sebuah usaha makanan ringan asal Jakarta Selatan yang kini sukses “naik kelas” berkat sentuhan digital.

NM Kitchen sebenarnya bukan pemain baru. Usaha ini sudah dirintis sejak tahun 2006 oleh ibunda Natalia. Namun, titik balik bisnis ini terjadi pada tahun 2020, tepat saat pandemi Covid-19 menghantam dunia.

“Awalnya saya membantu menawarkan kue buatan ibu ke teman-teman kerja. Saat pandemi 2020, kondisi mengharuskan semua orang di rumah dan kebutuhan ekonomi mendesak, saya memutuskan melanjutkan usaha ini sepenuhnya,” kenang Natalia.

Rahasia Dapur: Resep Keluarga & Bahan ‘Fresh’

Meski kini dikelola secara modern, Natalia tidak mau berkompromi soal rasa. Produk andalannya mulai dari nastar, cheesecake, brownies, hingga donat tetap mengandalkan resep rahasia keluarga.

Untuk menjaga konsistensi, semua proses pembuatan dilakukan sendiri dengan standar produksi yang ketat. NM Kitchen menjamin setiap pesanan menggunakan bahan yang segar (fresh) agar pelanggan tidak kecewa.

Melejit Berkat Ekosistem LinkUMKM BRI

Kunci sukses Natalia dalam mengembangkan bisnisnya adalah keberanian untuk belajar hal baru. Ia memanfaatkan ekosistem pendampingan dari BRI melalui platform LinkUMKM. Platform ini dirancang khusus untuk memetakan posisi usaha dan memberikan pelatihan yang relevan bagi pelaku UMKM.

Natalia pertama kali mengenal platform ini saat mengikuti pelatihan di Rumah BUMN Jakarta. “Dari sana saya mulai tertarik bergabung dan rutin membaca modul-modul pembelajaran, terutama soal manajemen pemasaran untuk diterapkan sehari-hari,” ungkapnya.

Di LinkUMKM, Natalia mendapatkan akses ke:
* Self Assessment Naik Kelas: Untuk memetakan level usahanya.

* 690+ Modul Pelatihan: Materi daring dan luring yang aplikatif.

* Etalase Digital: Memperluas jangkauan pasar secara online.


Andalkan Sosmed untuk Jualan

Saat ini, NM Kitchen memaksimalkan media sosial seperti Instagram dan WhatsApp untuk menerima pesanan dan berkomunikasi dengan pelanggan. Strategi ini terbukti efektif menjaga kedekatan dengan pembeli sekaligus memperluas jangkauan pasar di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Direktur Micro BRI, Akhmad Purwakajaya, menyebut NM Kitchen sebagai bukti nyata keberhasilan UMKM yang mau terbuka pada teknologi.

“LinkUMKM dirancang untuk memperkuat kemampuan pelaku usaha. NM Kitchen menjadi bukti bahwa pendampingan yang tepat dapat mempercepat penguatan kapasitas usaha hingga naik kelas,” pungkas Akhmad.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *