ABNnews — AC Milan meraih poin penuh atas Cagliari pada laga pekan ke-18 Serie A di Stadion Unipol Domus, Sabtu (03/01/2026) dini hari WIB. Rossoneri menang 1-0 lewat gol Rafael Leao di menit ke-50.
AC Milan tampil mendominasi sejak awal babak pertama demi meraih tiga poin tandang melawan Cagliari. Meski begitu, Cagliari justru tampil lebih efektif dengan tiga peluang beruntun dalam kurun waktu lima menit pertama melalui aksi Matteo Prati dan Marco Palestra.
Namun, tiga peluang tersebut masih belum membuahkan gol karena eksekusi yang kurang baik dari kedua pemain tersebut.
AC Milan mendapat peluang pada menit ke-17 melalui Ruben Loftus-Cheek namun sepakannya masih melebar ke sisi sebelah kiri. Alexis Salemaekers juga ikut melakukan tembakan spekulatif pada menit ke-29 namun msih melebar ke sebelah kiri.
Alhasil skor imbang 0-0 menjadi hasil sementara pada laga ini di babak pertama.
AC Milan memecah kebuntuan di awal babak kedua, tepatnya menit ke-50. Rafael Leao mencatatkan nama di papan skor. Leao menerima umpan tarik dari Adrien Rabiot sebelum menendangnya masuk ke gawang Cagliari dengan kaki kirinya. AC Milan memimpin 1-0.
Davide Bartesaghi mendapat peluang meas pada menit ke-59 melalui tendangan dari luar kotak penalti namun masih dapat diantisipasi oleh kiper Elia Caprile.
Pada menit ke-69, AC Milan memasukkan pemain baru mereka, Nicklas Fuellkrug menggantikan Rafael Leao untuk meningktkan daya serang.
Christian Pulisic mendapat kesempatan emas melalui sepakan kerasnya memanfaatkan umpan Niclas Fuellkrug namun masih dapat ditepis Elia Caprile.
Milan hampir menggandakan keunggulan di menit ke-89 lewat bola tendangan bebas Luka Modric. Kiper Cagliari Elia Caprile melakukan penyelamatan krusial.
Cagliari gagal menyamakan kedudukan hingga babak kedua berakhir. Laga tuntas untuk kemenangan AC Milan 1-0.
Kemenangan ini memastikan AC Milan naik ke puncak klasemen sementara Liga Italia usai menggusur Inter Milan dengan koleksi 38 poin. Sementara bagi Cagliari, kekalahan ini memaksa mereka tertahan di peringkat ke-14 dengan 18 poin.
Berikut hasil dan jadwal pekan ke-18 Serie A Liga Italia;
Sabtu, 3 Januari 2026
Cagliari 0-1 AC Milan
18.30 WIB: Como vs Udinese
21.00 WIB: Sassuolo vs Parma
21.00 WIB: Genoa vs Pisa
Minggu, 4 Januari 2026
00.00 WIB: Juventus vs Lecce
02.45 WIB: Atalanta vs AS Roma
18.30 WIB: Lazio vs Napoli
21.00 WIB: Fiorentina vs Cremonese
Senin, 5 Januari 2026
00.00 WIB: Hellas Verona vs Torino
02.45 WIB: Inter Milan vs Bologna.













