banner 728x250

Garuda Indonesia Akui 34 Pesawat Masih ‘Nganggur’, Citilink Tambah Armada Jelang Liburan

Iliustrasi. Foto dok Garuda Indonesia

ABNnews – PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) mengungkapkan bahwa masih ada puluhan armadanya yang belum dapat beroperasi alias berstatus grounded. Kondisi tersebut dikonfirmasi langsung dalam public expose virtual yang digelar Kamis (27/11/2025).

Wakil Direktur Utama Garuda Indonesia Thomas Sugiarto Oentoro menyampaikan bahwa hingga saat ini masih terdapat sekitar 34 pesawat yang belum bisa diterbangkan.

“Kurang lebih 34 pesawat yang masih grounded,” kata Thomas.

Citilink Siapkan 38 Pesawat untuk Antisipasi Lonjakan Liburan

Direktur Teknis Garuda Indonesia Mukhtaris menjelaskan kondisi armada Citilink yang saat ini telah menerbangkan 31 pesawat dari total 56 unit yang dimiliki. Armada tersebut terdiri dari 49 Airbus A320neo dan 7 ATR.

Menjelang masa liburan akhir tahun, Citilink akan menaikkan jumlah pesawat operasionalnya hingga 38 unit, seiring banyaknya permintaan penerbangan.

Sementara itu, maskapai Garuda Indonesia sendiri saat ini mengoperasikan 58 pesawat dari total 72 armada yang dimiliki perusahaan.

Jika digabung dengan Citilink, total armada yang tidak beroperasi saat ini mencapai 34 unit.

Sebelumnya, Garuda Indonesia menerima tambahan modal dari Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) senilai Rp 23,67 triliun.

Dana tersebut diprioritaskan untuk pemeliharaan armada dan kebutuhan operasional, rinciannya: 47% untuk maintenance pesawat Citilink, 37% untuk maintenance armada Garuda Indonesia
serta 16% untuk pembayaran avtur Citilink kepada Pertamina.


Suntikan dana ini disebut sebagai langkah pemulihan operasional agar jumlah pesawat yang grounded dapat terus ditekan dan kapasitas penerbangan kembali normal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *