ABNnews — Jadwal LaLiga Spanyol 2025/2026 memasuki ke-13 dijadwalkan bergulir mulai Sabtu (22/11/2025) hingga Selasa (25/11/2025). Sorotan utama jornada kali ini adalah kembalinya Barcelona ke markas bersejarah mereka, Stadion Camp Nou.
Barcelona menggunakan Stadion Lluis Company sebagai kandang sementara sejak terakhir bermain di Camp Nou pada 28 Mei 2023 silam.
Barcelona akan memulai momen comeback kandang dengan menjamu Athletic Club pada Sabtu (22/11) pukul 22.15 WIB. Kemenangan bakal memangkas jarak poin dari pemuncak klasemen, Real Madrid.
Saat ini, Barcelona menempati posisi kedua dan tertinggal tiga poin dari Real Madrid. Jika berhasil menaklukkan Athletic Club, Barcelona berpotensi besar untuk mengambil alih posisi puncak klasemen sementara, setidaknya hingga Real Madrid memainkan pertandingan mereka dua hari kemudian.
Berikut jadwal LaLiga Spanyol pekan ke-13:
Sabtu, 22 November 2025
Valencia 1-0 Levante
20.00 WIB Alaves vs Celta Vigo
22.15 WIB Barcelona vs Athletic Bilbao
Minggu, 23 November 2025
00.30 WIB Osasuna vs Real Sociedad
03.00 WIB Villarreal vs Mallorca
20.00 WIB Real Oviedo vs Rayo Vallecano
22.15 WIB Real Betis vs Girona
Senin, 24 November 2025
00.30 WIB Getafe vs Atletico Madrid
03.00 WIB Elche vs Real Madrid
Selasa, 25 November 2025
03.00 WIB Espanyol vs Sevilla.













