banner 728x250

Sudah Sebulan! Debu Hitam Misterius Selimuti Bekasi, Asal Usulnya Bikin Warga Ketakutan

Warga menunjukan sebu hitam pekat yang sudah terkena air di wilayah Kelurahan Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi(KOMPAS.com/Febryan Kevin)

ABNnews – Warga Kaliabang Bahagia, Medan Satria, Kota Bekasi, kini hidup dalam bayang-bayang debu hitam misterius yang tak kunjung hilang.

Fenomena aneh ini telah berlangsung sekitar satu bulan dan membuat lingkungan permukiman warga sangat kotor setiap pagi, menempel di teras, dinding, dan sulit dibersihkan. Yang paling mengkhawatirkan, warga ketakutan debu ini memicu penyakit.

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bekasi langsung turun tangan memeriksa. Kepala DLH Kota Bekasi, Kiswatiningsih, mengonfirmasi DLH telah mengecek salah satu perusahaan makanan di Kelurahan Pejuang.

“Sudah melakukan pengecekan ke salah satu perusahaan makanan tanggal 12 November 2025 dan yang bersangkutan mengakui terjadinya kondisi luar biasa pada cerobongnya, sehingga perusahaan dalam pengawasan dan pemantauan DLH,” ucap Kiswatiningsih, Rabu (19/11/2025).

DLH kini menanti hasil uji emisi 24 jam yang dilakukan di tiga lokasi (rumah warga dan dua usaha). Hasil uji laboratorium ini bakal keluar dalam waktu 14 hari ke depan. Jika terbukti melanggar, sanksi tegas menanti perusahaan biang kerok.

Warga panik karena debu hitam kali ini bertahan lebih lama dibandingkan kejadian serupa di masa lalu.
Eka (30), warga Pejuang, menceritakan penderitaan yang dialami keluarganya.

“Ada yang berasa lebih sesak sih, anak-anak batuk terus setelah adanya debu hitam itu,” ujarnya, khawatir kesehatan anak-anaknya terganggu.

Santri Pondok Pesantren Fathul Baari, Dafa (17), turut merasakan dampak buruknya. Ia NGELUH debu hitam ini berbeda dari debu biasa lebih tebal dan SUSAH dihilangkan.

“Susah banget, ngepel doang enggak cukup harus disiram dan diserok, karena tebal (debunya). Di kamar santri itu banyak (debu), menempel di kasur, menempel di baju,” kata Dafa.

Masyarakat kini berharap cemas menanti hasil uji emisi. Siapa yang akan bertanggung jawab atas pencemaran yang mengancam kesehatan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *