ABNnews — Jornada ke-11 La Liga Spanyol 2025/2026 akan bergulir mulai akhir pekan ini, Sabtu (01/11) hingg Selasa (04/11) dini hari WIB. Beberapa pertandingan seru akan tersaji pada pekan ini.
Real Madrid diperkirakan tidak akan menemui hambatan berarti saat menjamu tim papan bawah, Valencia di Santiago Bernabeu, Minggu (02/11) pukul 03.00 dini hari WIB.
Sedangkan tim peringkat keempat, Atletico Madrid, akan menjamu Sevilla di Wanda Metropolitano, Sabtu (01/11) pukul 22.15 WIB.
Sementara Barcelona akan memghadapi Elche di Estadi Lluis Company, Senin (03/11) pukul 00.30 WIB. Barcelona memiliki berambisi menang dan segera melupakan kekalahan pahit 1-2 dari Real Madrid dalam laga El Clasico pekan lalu.
Saat ini, Blaugrana menduduki posisi kedua di klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 22 poin. Mereka tertinggal lima poin dari Real Madrid yang nyaman di puncak.
Situasi ini membuat kemenangan menjadi hal yang wajib, terlebih mengingat Los Blancos akan bermain lebih dulu di akhir pekan ini.
Berikut jadwal pekan ke-11 LaLiga Spanyol;
Sabtu, 1 November
03.00 WIB Getafe 2-1 Girona
20.00 WIB Villarreal vs Rayo Vallecano
22.15 WIB Atletico Madrid vs Sevilla
Minggu, 2 November
00.30 WIB Real Sociedad vs Athletic Club
03.00 WIB Real Madrid vs Valencia
20.00 WIB Levante vs Celta Vigo
22.15 WIB Alaves vs Espanyol
Senin, 3 November
00.30 WIB Barcelona vs Elche
03.00 WIB Real Betis vs Mallorca
Selasa, 4 November
03.00 WIB Oviedo vs Osasuna.











