banner 728x250

Abidzar Minta Maaf Usai Mencuat Boikot Film A Business Proposal

Abidzar Al Ghifari. (Foto: nyata)

ABNnews Aktor Abidzar Al Ghifari mendapat hujatan warganet karena beberapa kali blunder ketika mempromosikan film adaptasi drama Korea, A Business Proposal. Abidzar memerankan tokoh utama laki-laki yang merupakan seorang CEO dan berpasangan dengan Ariel Tatum.

“Saya memohon maaf untuk semua yang telah tersakiti atas sikap, perbuatan dan ucapan saya yang salah,” tulis Abidzar Al-Ghifari dalam foto yang dibagikan melalui akun Instagram @abidzar73, yang dikutip pada Selasa (04/02).

Abidzar mengaku mendapatkan pelajaran atas sikapnya yang tidak tepat dan telah menyakiti banyak orang. Pelajaran itu dianggap sebagai prosesnya menjadi sosok yang lebih dewasa dan bijaksana.

“Terima kasih buat kalian semua sudah memberikan saya pelajaran yang sangat berharga. Hal ini menjadi pembelajaran yang besar untuk saya dalam berproses menjadi seseorang yang dewasa dan bijaksana,” tulis Abidzar.

Abidzar menjadi bulan-bulanan warganet setelah memberikan pernyataan kontroversial dalam sebuah siniar untuk promosi film barunya, A Business Proposal.

Dalam siniar tersebut, Abidzar mengaku tak menonton serial A Business Proposal asal Korea Selatan karena ingin menciptakan karakter sendiri.

Selain itu, Abi juga menyinggung para penikmat budaya Korea dengan sebutan fans fanatik. Sejak saat itu, aksi boikot film A Business Proposal ramai di media sosial.

Namun, sebelum itu, sejumlah warganet juga menilai Abidzar tak cocok menjadi pemeran utama dalam film adaptasi A Business Proposal.

Sebelum Abidzar, Falcon Pictures selaku rumah produksi juga menyampaikan permintaan maaf sebelum film A Business Proposal dirilis pada 6 Februari mendatang.

“Kami meminta maaf atas perkataan dan perbuatan yang tidak tepat. Kami pastikan tidak pernah ada niat buruk terkandung dalam hati. Juga kami pastikan lebih dari 100 orang kru dan 20 seniman yang terlibat dalam film ini bekerja dengan niat yang baik, dan memberikan usaha terbaik mereka,” demikian Falcon Pictures.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *