ABNnews — Tiket fan meet Lisa BLACKPINK yang rencananya akan diselenggarakan pada 15 November 2024 mendatang dianggap terlalu mahal.
Bahkan salah satu akun di aplikasi X membandingkannya dengan negara tetangga, Singapura. “Fanmeet Lisa di negara dengan UMR 60jt (Singapore) harga tiket VIP 4,3jt an send off nya gak diundi,” tulis akun @azis95.
Pada hari pertama penjualan tiket di Singapura, hanya 15% tiket yang terjual dan sisanya masih kosong. Sementara di Indonesia, yang memiliki banyak penggemar dan dianggap sebagai rumah kedua Lisa, kurang dari setengah tiket terjual setelah tiga hari penjualan.
Menurut situs Ticketmaster.sg, terdapat empat kategori tiket yang tersedia, dan hanya dikenakan biaya pemesanan sebesar $5 per tiket.
Tiket termurah di Singapura, yaitu CAT 3, dijual seharga $168 ditambah $5 atau sekitar R p2,04 juta. Sementara itu, tiket termahal, VIP Seated, dijual seharga $348 ditambah $5 atau sekitar Rp 4,18 juta.
Berdasarkan berbagai komentar netizen di media sosial, selain dianggap terlalu mahal. Harga yang tertera belum termasuk biaya tambahan lain yang bisa mencapai 15% dari harga tiket. Banyak orang berpendapat bahwa promotor acara kali ini menetapkan harga tiket dengan terlalu berlebihan.
Acara yang akan berlangsung di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, pada 15 November nantinya, menawarkan sepuluh kategori tiket.
Dengan tiket termurahnya, yaitu untuk CAT 5A dan CAT 5B, dijual seharga Rp 2,1 juta. Sementara, paling mahal untuk kategori Big Diamond Floor dan Big Diamond Tribune dihargai sekitar Rp 6,8 juta.
Beberapa penggemar juga membandingkan harga tiket fan meet up Lisa dengan tiket konser BLACKPINK di Indonesia pada tahun 2023, yang menghadirkan keempat anggota. Saat itu, tiket termurah dijual seharga Rp 1,35 juta, sementara tiket termahal dihargai Rp 3,8 juta.
Menurut warganet, belum terjual habisnya tiket fan meet up Lisa BLACKPINK di Indonesia, dianggap sebagai bentuk protes dan teguran kepada promotor agar tidak menetapkan harga tiket secara berlebihan.